Pengaruh Penempatan Kerja, Budaya Kerja Dan Pengalaman Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pt Dua Kelinci
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penempatan kerja, budaya kerja, dan pengalaman kerja terhadap kinerja karyawan. Sampel dalam penelitian ini adalah 100 karyawan yang bekerja di PT Dua Kelinci. Metode analisis yang digunakan ialah Uji Kualitas Data, Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Linear Berganda, dan Uji Kelayakan Model (Uji Goodness of Fit Model) dengan menggunakan aplikasi IBM SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penempatan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, artinya semakin baik penempatan kerja maka semakin mempengaruhi kinerja karyawan. Kesimpulan kedua menunjukkan hasil bahwa budaya kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, artinya semakin baik budaya kerja maka akan semakin mempengaruhi kinerja karyawan. Dan kesimpulan ketiga menunjukkan hasil bahwa pengalaman kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, artinya semakin baik pengalaman kerja maka akan semakin mempengaruhi kinerja karyawan.
RF2309003 | M23 MEL p | Tersedia | |
PDF0401Sk | M23 MEL p | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain