Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Perusahaan Yang Dimediasi Oleh Sistem Informasi Akuntansi (Studi Kasus Pada Karyawan Pt. Nesia Pan Pacific Clothing Kabupaten Wonogiri)
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja perusahaan yang dimediasi oleh sistem informasi akuntansi pada garmen PT. Nesia Pan Pacific Clothing di Kabupaten Wonogiri. Populasi dalam penelitian ini yaitu karyawan bagian akuntansi pada perusahaan garmen PT. Nesia Pan Pacific Clothing di Kabupaten Wonogiri. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 32 karyawan yang sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan. Metode analisis dalam penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS) yang terdiri dari analisis outer model dan inner model. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap sistem informasi akuntansi, budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja perusahaan, sistem informasi akuntansi berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja perusahaan, serta sistem informasi akuntansi mampu memediasi secara parsial dalam pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja perusahaan. Kata kunci: budaya organisasi, sistem informasi akuntansi, kinerja perusahaan
RF2309072 | A23 HER p | Tersedia | |
PDF0463Sk | A23 HER p | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain