THESIS
Pengaruh Informasi Keuangan Dan Non Keuangan Terhadap Penganggaran Kegiatan Door To Door (D2D) Penagihan Piutang Pajak Kendaraan Bermotor (Studi Kasus Pada Bapenda Provinsi Jawa Tengah Tahun 2018-2022)
Penelitian ini bertujuan untuk membahas apakah Informasi Keuangan dan Informasi Non-Keuangan berkaitan dengan Anggaran. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian adalah pengungkapan Informasi Keuangan (Piutang Pajak Kenadaraan Bermotor) dan Informasi Non-Keuangan (Recap Call D2D) sedangkan variabel dependen dalam penelitian adalah Anggaran. Selain itu, teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori agensi.
Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh menggunakan metode purposive sampling. Data penelitian merupakan data sekunder dari seluruh Unit Pengelolaan Pendapatan Daerah yang dilaporkan kepada Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Tengah. Sampel penelitian ditentukan berdasarkan beberapa kriteria, yaitu Unit Pengelolaan Pendapatan Daerah memiliki anggaran D2D dan tahunan pada tahun 2018 dan 2022, Unit Pengelolaan Pendapatan Daerah memiliki piutang pendapatan pajak kendaraan bermotor, dan Unit Pengelolaan Pendapatan Daerah memiliki recap call D2D.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara Informasi Keuangan dan Informasi Non-Keuangan terhadap Anggaran.
Kata kunci: Informasi Keuangan, Informasi Non-Keuangan, Anggaran.
THS24088 | MM24 MEL p | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain