THESIS
Pengaruh Perceived Comitment Dan Customer Experience Terhadap Customer Loyality Dengan Customer Satisfaction Sebagai Variabel Intervening (Studi Kasus Pada Konsumen Informa Kudus)
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Perceived Commitment dan Customer Experience terhadap Customer Satisfaction dan Customer Loyalty pada konsumen PT Informa Kudus. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode Structural Equation Modeling-Partial Least Squares (SEM-PLS). Data dikumpulkan melalui kuesioner yang disebarkan kepada 100 responden yang merupakan konsumen PT Informa Kudus.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Perceived Commitment dan Customer Experience memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Customer Satisfaction. Customer Experience juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Customer Loyalty, sementara Perceived Commitment tidak memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap Customer Loyalty tanpa mediasi kepuasan pelanggan. Selain itu, Customer Satisfaction terbukti memediasi hubungan antara Customer Experience dan Perceived Commitment terhadap Customer Loyalty. Kesimpulannya, untuk meningkatkan loyalitas pelanggan, PT Informa Kudus perlu fokus pada peningkatan pengalaman pelanggan dan memperkuat persepsi komitmen perusahaan, yang pada akhirnya akan meningkatkan kepuasan dan loyalitas konsumen. Penelitian ini memberikan implikasi manajerial penting bagi perusahaan dalam merancang strategi untuk mempertahankan dan meningkatkan loyalitas pelanggan.
Kata Kunci: Perceived Commitment, Customer Experience, Customer Satisfaction, Customer Loyalty
THS24080 | MM24 MAH p | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain