PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING
Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menemukan bukti empiris pengaruh Good Corporate Governance terhadap Corporate Social Responsibility dengan kinerja keuangan sebagai variabel intervening. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang mendapatkan apresiasi dari SINDO Media tahun 2016. Berdasarkan teknik purposive sampling, diperoleh 11 perusahaan sebagai sampel penelitian dengan periode pengamatan dari tahun 2012-2015, sehingga selama 4 tahun pengamatan terdapat 44 laporan tahunan yang dianalisis. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari website masing-masing perusahaan. Metode analisis dari penelitian ini menggunakan regresi dengan menggunakan SPSS 16. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa good corporate governance berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan, kinerja keuangan sebagai variabel intervening berpengaruh positif signifikan terhadap corporate social responsibility dan good corporate governance berpengaruh signifikan terhadap corporate social responsibility dengan kinerja keuangan sebagai variabel intervening.
PDF0243Sk | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain