ANALISIS PEMILIHAN METODE PENILAIAN ASET TETAP
Abstrak ANALISIS PEMILIHAN METODE PENILAIAN ASET TETAP Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai perusahaan yang menggunakan metode revaluasi dan perusahaan yang menggunakan metode biaya dalam variabel leverage, ukuran perusahaan, intensitas aset tetap dan nilai perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, uji beda independent dan uji Man-Whitney, digunakan karena untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan signifikan antara pemilihan metode revaluasi dan pemilihan metode biaya terhadap leverage, ukuran perusahaan, intensitas aset tetap dan nilai perusahaan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data seekunder yang diperoleh dari Laporan Keuangan dan Laporan Tahunan. Penelitian ini dilakukan pada sektor non keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2016, dengan menggunakan purposive sampling, dan ditemukan sampel sebanyak 120 perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) perusahaan-perusahaan yang menggunakan metode revaluasi dalam penilaian aset tetap nilai leverage-nya cenderung tinggi dan yang menggunakan metode biaya nilai leverage-nya cenderung rendah. (2) perusahaan-perusahaan besar dalam penilaian aset tetap menggunakan metode biaya. (3) perusahaan-perusahaan yang menggunakan metode revaluasi dalam penilaian aset tetap nilai intensitas aset tetapnya cenderung tinggi dan yang menggunakan metode biaya nilai intensitas aset tetapnya cenderung rendah. (4) perusahaan-perusahaan yang menggunakan metode revaluasi dalam penilaian aset tetap nilai perusahaanya cenderung rendah dan yang menggunakan metode biaya nilai perusahaannya cenderung tinggi. Kata kunci : Leverage, Ukuran Perusahaan, Intensitas aset tetap, Nilai perusahaan, Metode Revaluasi, Metode Biaya dan Penilaian Aset Tetap.
PDF0170Sk | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain