PENGARUH PENGETAHUAN KEUANGAN, PERSEPSI TENTANG BANK SYARIAH DAN TINGKAT PENDAPATAN TERHADAP KEPUTUSAN MENABUNG NASABAH BANK SYARIAH DIKOTA SEMARANG
ABSTRAK : Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan menabung nasabah pada bank syariah di Kota Semarang. Faktor yang diperkirakan mempengaruhi keputusan menabung pada nasabah bank syariah adalah pengetahuan keuangan, persepsi tentang bank syariah dan tingkat pendapatan. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling, sampel yang digunakan sebanyak 100 responden yang menjadi nasabah bank syariah di Kota Semarang dan sudah memiliki pendapatan. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji regresi linear berganda. Berdasarkan uji T yang dilakukan, maka hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan keuangan, persepsi tentang bank syariah dan tingkat pendapatan terhadap keputusan menabung nasabah bank syariah. Hasil penelitian ini diperoleh nilai adjusted R2 sebesar 0,421, hal ini berarti sebesar 42,1% variabel keputusan menabung nasabah dapat dijelaskan oleh variabel pengetahuan keuangan, persepsi tentang bank syariah dan tingkat pendapatan, sedangkan sisanya 57,9% dijelaskan oleh variabel lain. Kata kunci : pengetahuan keuangan, persepsi tentang bank syariah, tingkat pendapatan, nasabah bank syariah, keputusan menabung
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain