PENGARUH FINANCIAL KNOWLEDGE, RISK TOLERANCE DAN PERSONAL INCOME TERHADAP KEPUTUSAN INVESTASI PADA ASURANSI (Studi kasus pada penduduk di kota Semarang)
ABSTRAK : Terdapat fenomena dari hasil survei yang dilakukan oleh OJK tahun 2016 bahwa tingkat literasi keuangan Nasional Indonesia meningkat pada tahun 2016 namun tingkat literasi keuangan pada asuransi mengalami penuruan. Hal tersebut diimbangi dengan masih minimnya minat masyarakat untuk menggunakan asuransi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh financial knowledge, risk tolerance dan personal income terhadap keputusan investasi dengan menggunakan 100 responden dari penduduk kota Semarang sebagai sampel penelitian ini. Sedangkan teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Dari penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil bahwa variabel financial knowledge, risk tolerance dan personal income memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap variabel keputusan investasi. Sedangkan dari uji koefisien determinasi dapat diketahui bahwa nilai adjusted R2 yang dihasilkan sebesar 0.455 atau 45,5% yang berarti bahwa variabel keputusan dapat dijelaskan oleh variabel financial knowledge, risk tolerance dan personal income sedangkan sisanya 54,5% dapat dijelaskan oleh faktor lain diluar penelitian.
Kata kunci : financial knowledge, risk tolerance, personal income, keputusan investasi, analisis regresi berganda
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain